SAMBUT UJIAN NASIONAL DENGAN GEMBIRA
Siswa Kelas 12 SMA Negeri 1 Singosari, mengikuti kegiatan Penguatan Karakter menyambut ujian satuan pendidikan berbasis komputer dan smaprtphone (USPBKS) serta Ujian nasional (UN) tahun 2020.
Kegiatan Penguatan Karakter untuk kelas 12 ini bertujuan untuk memberikan bekal kepada siswa kelas 12 dalam hal kepekaan dan kefokusan, kecepatan dan ketepatan dalam berfikir, membangun kerjasama team dan juga membangun kreativitas individu. Selain itu, untuk memotivasi siswa agar menjadi generasi bangsa yang lebih baik.
Kegiatan penguatan karakter dibuka wali kepala sekolah bidang kesiswaan, Bapak Agung Wijiyanto, S.Pd, dalam sambutannya menyampaikan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada Tim Professional Outbound “First Outbound” yang sudah bersedia hadir dan memberikan materi kepada siswa kelas 12 SMA Negeri 1 Singosari.
“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada tim professional outbound (First Outbound) yang sudah bersedia memberi materi di SMA Negeri 1 Singosari ini”.
Lebih lanjut pak Agung, menyampaikan kepada seluruh siswa untuk bisa mengikuti kegiatan penguatan karakter ini dengan sungguh-sungguh. Menurutnya kegiatan ini sangat penting dan bermanfaat bagi siswa yang sesaat lagi akan menghadapi ujian sekolah dan ujian nasional. Kegiatan pembukaan (opening ceremony) dilaksanakan di Masjiid Al-Insyirach SMA Negeri 1 Singosari.
“bagi seluruh siswa, saya berpesan agar mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh karena kegiatan ini sangat penting guna melatih anda dalam kecepatan dan ketepatan berpikir serta mengembangkan kreativitas dan kerjasama dalam membangun team yang solid”.
Kegiatan penguatan karakter melalui outbound ini dibagi dalam 2 sesi. Sesi pertama berupa ice breaking yang dimaksudkan untuk memecah kebekuan dan dan menyegarkan suasana. Kegiatan ice breaking diantaranya senam gemu fa mire atau ram tam tam, Burung kakak tua, kota batu, samurai dan kata atun. Seluruh siswa tampak sangat antusias dalam mengikuti kegiatan awal ini.
Sesi kedua berupa grouping dimana siswa telah dibagi kedalam 3 kelompok besar berupa opposide, Hands Knots, Soccer dan Empathy Stick. Kelompok 1 terdiri dari 12 IPA A, B, C dan 12 IPA D. kelompok 2 dari 12 IPA E, F, G dan 12 Bahasa, sedangkan kelompok 3 terdiri dari kelas 12 IPS A, B, C dan IPS D.
Kegiatan penguatan karakter khusus kelas 12 ini dimulai pukul 07.00 WIB dan berakhir pukul 11. 45. Kegiatan ini ditutup langgsung kepala SMA Negeri 1 Singosari, Bapak Dr. Abul Tedy, M.Pd.(Jo.Redaksi)
Beri Komentar